Hati-hati, 4 bahan alat masak yang berbahaya bagi tubuh


BeritaViral88 - Ternyata tidak hanya bahan-bahan masakan yang harus diperhatikan, alat-alat memasak berikut juga mesti mendapatkan perhatikan karena ternyata berbahaya bagi kesehatan.


Zat anti lengket di Wajan
Zat di wajan anti lengket ternyata dapat memicu pertumbuhan tumor. Zat ini dikenal sebagai asam perfluorooctanoic, yang ketika panci dipanaskan zat ini dapat berpindah ke makanan yang seterusnya berpindah ke tubuh.

Tembaga 
Tembaga banyak digunakan sebagai bahan untuk membuat alat dapur. Namun saat dipanaskan, tembaga akan menghasilkan banyak racun yang membahayakan tubuh.

Aluminium
Memasak dalam waktu lama menggunakan bahan aluminium nampaknya harus dihindari. Sebab zat kimia dalam aluminium yang luruh dan masuk ke tubuh mampu menimbulkan risiko tinggi penyakit Alzheimer.

Wadah plastik
Wadah plastik banyak digunakan oleh ibu rumah tangga karena sifatnya yang praktis dan ringkas. Meskipun begitu, Anda harus memperhatikan pilihan bahan wadah plastik yang Anda pakai. Pilihlah yang BPA free agar Anda terhindar dari risiko penyakit diabetes, penyakit jantung, hingga kenaikan berat badan.

Demikian 4 bahan alat memasak yang mesti diperhatikan.

Sumber: merdeka.com

0 Response to "Hati-hati, 4 bahan alat masak yang berbahaya bagi tubuh"

Post a Comment

close